Peringati Peristiwa 9/11, Seniman New York Bikin Mural

Jakarta - Sebuah mural baru saja muncul di seberang jalan bekas gedung World Trade Center, New York. Karya seni ini merupakan buatan dari seniman jalanan Brainwash yang diciptakan khusus untuk peringatan tragedi 9/11.

Mural tersebut berwarna abu-abu dengan lambang hati yang terbentuk. Di sisi kanan dan kirinya terdapat tulisan 'We Love New York' dan 'Forever'.


"Brainwash datang kepada kami dan memberikan ide ingin membuat mural di sisi gedung Century 21. Kami sangat merasa terhormat," ungkap Isaac Gindi seperti dikutip dari berbagai sumber Jumat (12/9/2014).


Pihak gedung pun mengakui sangat menyukai karya-karyanya yang terletak di downtown New York dan segala sisi kota tersebut. Meski banyak yang menyukai karyanya namun kritikus seni Jake Dobkin memberikan komentar negatif.


"Saya menghargai segala macam bentuk seni dan hal yang berkaitan dengan korban 9/11. Tapi karya Brainwash nampak mengerikan," katanya.


Ia menilai jika karya tersebut dibuatnya secara tergesa-gesa, ide visualnya terlalu klise dan biasa-biasa saja. Namun setelah mural tersebut berdiri di dekat World Trade Center banyak respons positif dari pengikut akun Twitter yang bernama Gothamist.


(tia/mmu)