Henry Lau Ingin Kolaborasi bareng Eric Nam

Jakarta - Melihat Eric Nam tampil dengan Hoya 'Infinite' di lagu 'Ooh Ooh', membuat member Super Junior-M, Henry Lau cemburu. Ternyata ia menyimpan keinginan untuk berduet dengan Eric.

Eric dan Henry telah lama berteman. Diakui pemilik album 'Cloud 9' itu, ketika tahu Hoya diajak kerja sama di lagu baru Eric, Henry langsung menghubunginya.


"Henry menelponku dan bilang, 'Kenapa kau tidak memintaku untuk berkolaborasi?'" ujar Eric dalam sebuah wawancara dengan Ten Asia baru-baru ini.


"Aku ingin bisa berkolaborasi dengan Henry di lain waktu," harap Eric dalam wawancara yang sama.


Meski berduet dengan Hoya di lagu terbarunya 'Ooh Ooh', mereka tidak bisa tampil di panggung acara musik bersama-sama. Hoya kini tengah disibukkan dengan latihan jelang comeback Infinite yang direncanakan April ini.


Eric Nam mulai mempromosikan lagu terbarunya 'Ooh Ooh' sejak awal April lalu. Namun kegiatan promosinya harus terhenti karena acara musik TV di Korea sedang vakum akibat insiden feri 'Sewol'.


(ron/mmu)