Mengenai versi China acara ini, pihak SBS membantah menjual secara resmi ide acara 'Running Man'. Sampai saat ini, dilansir Ten Asia, Jumat (28/3/2014), SBS masih dalam tahap diskusi mengenai kontrak dengan pihak televisi China.
Sebelumnya, sebuah saluran televisi satelit China mengabarkan bahwa mereka siap memproduksi 'Running Man' versi China. Dalam pernyataan itu, mereka bahkan menargetkan acara ini siap tayang akhir tahun.
"Belum ada keputusan yang pasti," ujar pihak SBS mengenai produksi 'Running Up Brothers'.
Stasiun televisi Korea tersebut pun menemukan adanya penyebar info palsu mengenai acara 'Running Up Brothers' yang menggunakan identitas SBS lewat Weibo (media sosial China). "SBS tidak punya akun Weibo resmi. Kami akan membawa kasus ini ke jalur hukum," tambahnya.
Sebelumnya dikabarkan member grup f(x), Victoria akan membintangi variety show ini. Tak hanya pelantun 'Electric Shock' itu saja, putra Jackie Chan yakni Jaycee Chan dan aktor Huang Bo juga dikabarkan ikut bergabung.
(ron/ich)