"Kalau goyangan aku, menurut aku nggak pornoaksi, nggak seronok. Aku mencegah itu. Gimana caranya goyangan itu tetep elegan. Dangdut tanpa goyangan itu kan nggak enak, dangdut identik dengan goyang," jelas Seruni kepada detikHOT.
Seruni mengungkapkan, liukannya saat berjoget ombak juga pasti aman dari kategori erotis. Perempuan yang pernah berseteru dengan Annisa Bahar itu berucap, kostum ketatnya menjamin goyangannya tak porno.
"Kalau meliuk-liuk gitu nggak keliatan. Ak pakai kostum yang lentur," kata pelantun 'Mimpi Kenyataan' itu.
Tak mau joget khasnya direbut pedangdut lain, Seruni juga berencana mematenkan goyang ombak. "Karena sekarang pedangdut lagi musim masalah trademark goyangan. Goyangan ombak aku mau jadi hak cipta aku," ujarnya.
"Kalau nggak dihakciptakan nanti ada yang ngeduluin. Ak sesegera mungkin mau dipatenkan," lanjutnya.
(kmb/mmu)