Seniman Ini Bikin Grafiti di Kotak Listrik Jalanan

Jakarta - Apa yang dibayangkan ketika menemui kotak listrik yang berada di pinggir jalan? Berbentuk kotak dan hanya dicat berwarna putih saja bukan?

Namun, kotak listrik di pinggir jalanan tersebut dibuat lebih indah dan nyeni karena buatan seniman Portugis Diogo Machado. Seniman yang menggunakan nama samaran Add Fuel ini terinspirasi dari ubin Portugis yang bernama azulejos.


"Karya seni ini menjadi bagian dari upaya revitalisasi lingkungan yang dipimpin oleh nirlaba Mistaker Maker," ucapnya dilansir detikHOT, Senin (23/3/2015).


Baca Juga: Ini Puisi Termahal Sapardi Djoko Damono



Ia menggambarnya bukan sembarang gambar biasa tapi lengkap dengan grafiti kreasinya. Detail ini menunjukkan tabrakan antara infrastruktur daerah dan kebangkitan seni.


"Polanya muncul dari desain tradisional dan klasik. Tapi setelah diamati Anda bisa melihatnya ini adalah simbol budaya populer dan ada motif di dalamnya," katanya.


Gambar-gambar yang ditampilkannya menampilkan seperti gelombang laut dan bola mata berwarna biru. "Saya akan melanjutkan menggambar lagi di kotak listrik jalanan lainnya."


(tia/ron)