Dinikahi Bangsawan, Jessica Iskandar Diberitakan Media Jerman

Jakarta - Jessica Iskandar dinikahi seorang bangsawan Jerman bernama Ludwig Erbgraf von Waldbrug-Wolfegg Waldsee. Kabar pernikahan itu sudah diberitakan oleh media di sana.

Media yang memberitakan pernikahan itu adalah Genios. Menurut media tersebut, Ludwig menikahi Jessica di Gereja Yesus Sejati di Jakarta Pusat.


Sebelumnya, selama ini media nasional banyak yang menulis mereka menikah di Amerika Serikat. Selain itu, Jessica juga mengaku melahirkan anaknya di Negeri Paman Sam.


Genios juga menulis usia Ludwig dua tahun lebih muda ketimbang Jessica yang kini berusia 26 tahun. Nama Ludwig von Waldburg-Wolfegg-Waldsee tercatat di beberapa artikel dari Jerman. Mereka juga menyebut namanya sebagai seorang darah biru.


Sementara, Ludwig diketahui bekerja sebagai senior manajer di sebuah situs belanja online. Ia berkantor di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.


Tapi ketika disambangi ke kantor tersebut, sang penerima tamu mengaku sudah tak pernah lagi melihat Ludwig. Bahkan ia mendengar kabar Ludwig sudah mengundurkan diri.


Jessica juga kini makin eksis tampil di depan televisi. Perubahan terjadi pada tubuhnya yang kini tampak lebih berisi. Tapi, setelah pernikahan yang digelar 2013 lalu itu, sosok Ludwig tak pernah terlihat hingga sekarang.


Banyak yang bilang gara-gara Ludwig keturunan bangsawan, pernikahan mereka sulit mendapat restu dari orangtuanya. Tapi, beberapa sahabat Jessica membantah kabar itu. Mereka menilai pernikahan Ludwig dan Jessica kini tengah berbahagia apalagi setelah kehadiran seorang anak.


(nu2/mmu)