Indonesia dan Filipina adalah dua negara yang harus menerima nasib menonton boyband asal Inggris itu hanya dengan empat personel. Zayn Malik dipastikan tak ikut akibat perseteruannya dengan sang tunangan.
Tak pelak, hal itu membuat kecewa banyak Directioners yang sudah membeli tiket. "Kecewa bangetlah, kebetulan gue emang fans banget sama Zayn. Suara dia juga yang paling bagus, jadi pasti ngaruh banget di panggung nanti," ujar Amel kepada detikHOT saat penukaran tiket di Hall A Senayan, Jakarta Pusat, Senin (23/3/2015).
"Kalau dibilang kecewa ya kecewa banget. Pertama nggak bisa lihat mukanya. Kedua nggak bisa dengar suaranya. Sedih banget sih," komentar Directioners lainnya, Nabila.
Ada juga calon penonton yang tak sekedar kecewa. Tapi juga sempat berpikir untuk batal nonton dan menjual lagi tiket miliknya yang sudah dibeli.
"Tadinya mau jual lagi, jadi malas juga nontonnya. Tapi nggak jadi sih, masih ada empat personel lagi yang bisa ditonton," ungkap Dimas yang datang masih dengan seragam sekolanya.
"Aku juga tadi sempat mau jual lagi. Tapi ya sudahlah, aku sih masih berharap dia datang aja," harap Directioners lainnya, Tasya, semberi terkekeh.
(mif/mmu)