Joko Anwar baru saja menaikkan berat badannya sebanyak 20 Kilogram demi film terbaru yang dibintanginya, 'Melancholy Is A Movement'. Hal itu dilakukan untuk mendapatkan penggambaran karakter yang bernama sama dengan dirinya.
"Di film ini karakter aku lebih fragile, pendiam, kalem, miserable juga. Mukanya itu terlihat jauh lebih lelah," ungkapnya saat Gala Premiere 'Melancholy Is A Movement' di Epicentrum XXI Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (24/3/2015).
Baca Juga: Luar Biasa! Ini Foto Tom Cruise Gelantungan di Pesawat yang Lepas Landas
"Makanya aku naikin berat badan sampai 20 Kilogram demi ini. Biar kelihatan capek dan lebih pas," sambung Joko.
Sebetulnya, menjadi aktor bukanlah yang pertama bagi sutradara 39 tahun itu. Ada sekitar 18 judul film pernah menghadirkan sosoknya ke depan layar, walaupun tak semuanya menjadi peran utama.
"Alasan pertama aku mau akting di film adalah untuk mempelajari akting agar aku bisa lebih tahu cara men-direct pemain-pemain aku," tutup sutrdara yang kabarnya tengah mempersiapkan satu film satir itu.
'Melancholy Is A Movement' berisi nama-nama sineas nasional, depan maupun belakang layar. Ceritanya berpusat pada persahabatan dan tentang kondisi perfilman Indonesia saat ini dari sudut pandang karakternya.
(mif/ich)