"Nggak ada apa-apa, sempet teleponan, ketawa-tawa, main-main aja sekadar silaturahmi," kata Anggita dikutip dari Selebrita Trans 7, Rabu (15/10/2014).
Dulu, Anggita mengaku kecewa karena pernah bertunangan dengan Enji. Namun pertunangan itu kandas sebelum ke pelaminan.
Anggita menuding Enji playboy karena memilih Ayu Ting Ting. Makin kisruh karena Anggita membuka borok lama saat Enji tengah berprahara dengan Ayu.
"Dulu kan penuh keributan, aku pikir ya udah dibaik-baikin aja sekarang," tambah Anggita lagi.
Foto kebersamaan Enji dan Anggita cukup menyita perhatian. Sebab, Enji diketahui tengah dekat dengan wanita bernama Sofie Angel.
Sementara Ayu Ting Ting yang ditemui terpisah mengatakan, dirinya sudah tak ada lagi urusan dengan mantan suaminya itu. Ia pun cuek campur sinis ditanya mengenai foto terbaru Enji.
"Bodo amat.. Emang urusan gue ama keluarga gue lagi? Bodo amat," sahut Ayu.
(kmb/mmu)
