Namun ternyata, Pee Wee Gaskins tak hanya menampilkan karya mereka. Mereka memanfaatkan acara tersebut untuk berjualan. Menurut Dochi, musisi juga harus memperhatikan fashion untuk mempresentasikan musiknya.
"Feshion sama musik nggak bisa dipisahin, karena untuk merepresentasiin yang kita bawain. Brand-nya pakai PWG (Pee Wee Gaskins)," ucap Dochi, vokalis dan basis PWG dalam jumpa pers di FX Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (16/10/2014).
"Jadi, saling berkesinambungan. Fashion yang kami gunakan itu mendukung penampilan kami juga," tambah Dochi.
Festival Streetwear tak hanya berisikan pameran fashion dari 200 brand ternama dari dalam negeri. SWT14 ini juga akan menampilkan konser musik yang akan dimeriahkan oleh 99 artis dari multi genre.
Tak hanya Pee Wee Gaskins yang akan tampil dalam acara tersebut. Ada juga Burgerkill, Seringai, Koil, Oldstory of Promnite, Snicker and The Chicken Fighter, Superman is Dead, Tulus, Payung Teduh, Pandai Besi, Killing Me Inside, The S.I.G.I.T, dan Rosemary serta puluhan artis pendukung lainnya.
(wes/mmu)