"Saya kompromi ke mas saya. Saya nggak mau egois. 2000 undangan nanti pas nikah," ungkap Uut di resepsi Gracia-David di Club Deruzzi, Dago, Bandung, Minggu (28/12/2014) malam.
Kabarnya, Uut segera menikah pada Januari 2015 nanti. Tapi Uut belum mau bicara secara rinci.
"Doain aja. Ibunya Gracia udah nagih-nagih aja katanya Januari. Prosesnya untuk nikah itu nggak mudah. Nggak hanya ijab kabul, terus resepsi. Resepsi saya ada dua kali soalnya," paparnya.
Pemilik goyang ngecor itu hanya menerangkan, resepsi pernikahannya akan digelar di dua Kota, Surabaya dan Jakarta.
Untuk akad nikah, Uut dan calon suaminya akan menggelarnya di Kota Pahlawan.
"Dipingit sebentar lagi saya ke Surabaya. Nikahnya di Surabaya. Resepsi di Surabaya dan Jakarta," urainya.
Penasaran momen-momen menarik seputar selebriti Indonesia sepanjang 2014? Klik di 100 Momen Selebriti 2014 .
(kmb/kmb)