Dena mengaku mendapat kesempatan untuk memilih mulai dari bahan hingga bentuk implan payudaranya. Pemilik nama asli Renaldy itu juga harus diperiksa secara teliti terlebih dahulu sebelum menjalani operasi.
"Diukur proporsi badan aku, aku cocoknya cup B atau cup C. Tapi aku cocoknya implan yang lebih tebal, kenyal dan tahan lama," ungkapnya saat menggelar jumpa pers di Rempah Iting, Jl Sunda Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (14/10/2014).
Dena juga yakin operasi yang dijalaninya tidak akan menimbulkan efek negatif. Menurutnya, gel yang berada di payudaranya kini aman. Namun, dalam beberapa waktu ke depan, Dena harus menjaga dengan baik hasil operasi tersebut.
"Akan ada rasa sakit, sesak seminggu. Dalam waktu sebulan nggak boleh ngapa-ngapain, nggak boleh angkat berat hingga berendam di air panas, itu nggak boleh," katanya.
(nu2/mmu)
