Menjelang putusan cerai, Sandy mengaku tengah mempersiapkan mentalnya. Hal tersebut disampaikan kuasa hukum Sandy, Andriko Saputera saat berbincang dengan detikHOT, Senin (22/9/2014).
"Kalau terlalu dipersiapkan sih nggak ya, yah mental aja. Kemaren dia sempet BBM saya, nanya ini itu bagaimana. Ya saya jawab santai saja lah, kita sudah berusaha tinggal menjalankan saja," ucap Andriko.
Andriko mengaku kliennya dan Tessa sudah banyak membuat kesepakatan. Hal itu lah yang membuat proses perceraian keduanya berjalan cukup cepat.
"Ya kan kita sudah sepakat kan, tinggal keputusan cerai saja. Nah sesuai kesepakatan waktu itu kan soal anak ke Tessa tapi diasuh secara bersama," jelasnya.
"Sandy juga akan memberikan nafkah untuk anaknya. Soal rumah memang silakan ditempati Tessa dulu sampai ya kira-kira mereka sudah siap untuk membaginya," sambungnya.
Selain itu, Andriko memastikan bahwa kliennya akan hadir di sidang putusan cerai besok. "Insya Allah besok akan hadir. Tadi juga komunkasi dengan saya Sandy sudah meluangkan waktu dengan saya bakal hadir kok," pungkasnya.
(fk/ron)