"Saya waktu jalan-jalan ke Dufan lihat boneka kelinci, jadi itu yang dipilih," ujarnya usai premiere di Epicentrum, Kuningan, Kamis (21/2/2013) malam.
Upi mengatakan, cerita thriller dalam film seri 'Twin Peaks' arahan sutradara David Lynch adalah tontonan yang membuatnya jatuh cinta dengan film. Sejak itu ia pun berambisi menjadi sutradara.
"Waktu SMP saya nonton Twin Peaks ini, jadi kalau film saya agak-agak mirip, karena memang saya cinta sama dia," tambah sutradara 'Radit & Jani' itu.
Upi berharap genre thriller disukai penonton Tanah Air sehingga filmmaker lain berani berkarya di genre tersebut tanpa harus takut sepi penonton. "Ya semoga nggak kalah sama film horor, bedanya kan kalau thriller setannya berada dalam diri manusia, bukan dalam bentuk wujud setan," ucapnya.
'Belenggu' yang dibintangi Laudya Chintya Bella, Abimana, Verdi Soelaiman, Imelda Therine dan itu akan tayang di bioskop pada 28 Februari mendatang.
(ich/ich)