Marya Genova Daur Ulang 'Haruskah Ku Mati' Milik ADA Band

Jakarta - Menandai kehadirannya di dunia musik Tanah Air, Marya Genova mendaur ulang lagu milik ADA Band yang berjudul 'Haruskah Ku Mati'. Marya mengaku awalnya tidak percaya diri untuk menyanyikan lagu tersebut.

Marya menilai lagu tersebut sudah terlalu melekat dengan nama ADA Band. Tapi sang pencipta lagu, Krishna Balagita percaya Marya bisa menyanyikan lagu karyanya dengan baik.


"Awalnya ketika Mas Krishna menawarkan lagu ini aku sempat takut hasilnya jelek, karena lagu ini dulu pernah populer. Tapi aku latihan terus sampai dapat hasil yang maksimal," ujar Marya di kawasan Sabang, Jakarta Pusat, belum lama ini.


Krishna menilai Marya sangat cocok dengan lagu tersebut. Menurutnya gadis berusia 16 tahun itu memiliki suara alto yang khas serta piawai memainkan alat musik piano.


Uniknya, saat proses rekaman berlangsung beberapa waktu lalu, Marya sempat menangis. Wanita yang juga pengagum Mariah Carey itu mengaku begitu tersentuh dengan lirik yang dibuat oleh Krishna di lagu 'Haruskah Ku Mati'.


"Iya, pas rekaman aku nangis, liriknya betul-betul sedih. Membayangi bagaimana rasanya ada yang nggak respon padahal kita sayang banget sama orang itu," katanya.


(dar/fk)